Senin, 07 Maret 2011

Brankas di Bank Dibuka Oleh Tikus


Tikus terkadang bisa jadi binatang pengerat yang sangat menganggu kehidupan manusia. Bukan saja karena bibit penyakit yang ditimbulkannya, namun juga kekacauan yang dibuatnya seperti yang terjadi pada salah satu bank di Guangzhou.

Baru-baru ini seekor tikus menyebabkan kepanikan di sebuah bank di Guangzhou, ibukota propinsi Guangdong karena secara tak sengaja tikus itu memencet tombol untuk membuka lemari brankas.

Ketika para karyawan bank tiba pada pukul 9 pagi, mereka mendapati lemari brankas yang dilengkapi dengan pintu lipat otomatis telah terbuka.

Awalnya mereka mengira ada maling yang menyambangi bank tersebut, namun setelah memeriksa lebih teliti dan mendapati semua pada tempatnya, mereka pun mendapati jawaban misteri tersebut.

Ternyata seekor tikus kecil berada di dekat tombol pintu otomatis dan tikus itu juga yang menyebabkan kepanikan tersebut.

Untungnya insiden ini terjadi sebelum bank mulai beroperasi di pagi hari.

sumber astagadotkom

2 komentar:

  1. wah jadi saingan gayus donk tikusnya :)

    BalasHapus
  2. terkadang hanya masalah kecil saja dapat berakibat fatal. Dari seekor yang membuka isi brankas bisa bisa uang yang didalamnya hilang kemana mana. Sangat perlu diperhatikan dari hal yang terkecil sampai yang besar dalam menaruh lemari besi atau brankas

    BalasHapus